Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) didirikan pada 5 Desember 1994 berdasarkan SK Menteri Agama Dr. H. Tarmizi Taher nomor 517 tahun 1994. STAI Syamsul Ulum, tempat PAI berada, didirikan sebagai upaya lembaga untuk berkontribusi dalam memajukan kehidupan umat dan bangsa, sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Lembaga ini tetap mengakar pada nilai-nilai keislaman dalam setiap aspek kegiatannya.
PAI, sebagai bagian dari STAI Syamsul Ulum Gunungpuyuh Sukabumi, sebuah Perguruan Tinggi Swasta dengan karakter islami, selalu mencerminkan nilai-nilai Islam seperti kejujuran, keterbukaan, dan kepedulian terhadap stakeholder dalam setiap kegiatan, baik akademik maupun non-akademik.
Program Studi Pendidikan Agama Islam dirancang untuk melatih tenaga profesional dalam metodologi dan implementasi Pendidikan Agama Islam. Fokusnya terletak pada aspek-aspek yang berkaitan dengan Pendidikan Agama Islam.
Mahasiswa PAI memiliki latar belakang sosial budaya yang beragam, meskipun mayoritas berasal dari tatar Sunda. Mereka berasal dari berbagai provinsi, seperti DKI Jakarta dan Banten. Keanekaragaman ini menciptakan iklim sosial yang plural, dengan watak budaya dan struktur sosial yang khas dari setiap mahasiswa. Latar belakang sekolah asal, seperti Pesantren, MAN, MAS, SMAN, dan SMK, juga memberikan kontribusi pada keberagaman kultur akademik dalam Program Studi Pendidikan Agama Islam. Keragaman ini dijadikan kekuatan positif, bersinergi dalam mencapai cita-cita menjadi masyarakat akademik dengan identitas keislaman dan keindonesiaan yang khas.
Terwujudnya Program Studi yang Unggul dalam Penguasaan Keilmuan Bidang Pendidikan Agama Islam Serta Mampu Berkompetisi di Jawa Barat Tahun 2022
Nama PT | STAI Syamsul ‘Ulum Gunungpuyuh Sukabumi |
Program Studi | Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Alamat | Jl. Bhayangkara No. 33 Kota Sukabumi 43123 Jawa Barat |
Tahun Berdiri | 1994 |
Status | Aktif Dengan Ijin |
No. SK | 517 Tahun 1994 |
Tanggal SK | 5 Desember 1994 |
Akreditasi | No: 2613/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2016, Tanggal : 3 November 2016, Peringkat: “B” |
Lokasi Kampus | Jl. Bhayangkara Nomor 33, Telp/Fax : (0266) 231605 Sukabumi 43123, Jawa Barat |
Dosen Tetap | 21 orang |
Staff Administrasi | 10 orang |
Mahasiswa | 559 |
Lulusan | 1159 |
Fasilitas | Ruang Kelas, Lab. Komputer, Ruang Micro Teaching, Laboratorium, In-Focus, web, system akademik berbasis IT, dll |
Komposisi Kurikulum | Teori 126 SKS Praktek 30 SKS |
Lama Studi | 4-7 Tahun |
Jurnal | Jurnal Syamsul ‘Ulum |